Salatiga — Wali Kota Salatiga, H Yuliyanto dan Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Salatiga, H. Taufiqur Rahman menandatangani Nota Kesepakatan tentang Mal Pelayanan Publik (MPP) SMART Kota Salatiga di Rumah Dinas Wali Kota, Rabu (10/03). Hadir pula Kapolres, Kajari, Kepala DPMPTSP, PT POS Indonesia dan BPJS dalam penandatanganan Nota Kesepakatan dan Perjanjian Kerja Sama tersebut. Adapun yang terlibat dalam MPP adalah Instansi Vertikal termasuk Kankemenag Kota Salatiga, BUMN, BUMD, Instansi Swasta dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Kota Salatiga.
Setelah prosesi penandatanganan, Pj Sekda Pemkot Salatiga, Muthoin melaporkan perkembangan MPP. Sejauh ini ada 188 layanan dari berbagai instansi dan setelah diresmikan kemungkinan jumlah layanan akan bertambah. Dikatakannya pula, sesuai dengan misi ke-9 Pemkot Salatiga yaitu meningkatkan kualitas pelayanan publik dan mewujudkan tatakelola pemerintahan yang baik (good governance) serta sebagai bagian dari area reformasi birokrasi, Pemerintah Kota Salatiga bersama-sama dengan instansi vertikal, BUMN, dan BUMD siap memberikan pelayanan terbaik untuk warga Salatiga melalui Mal Pelayanan Publik.
Pada kesempatan yang sama, Wali Kota Salatiga, H. Yuliyanto dalam arahannya menyampaikan bahwa MPP adalah salah satu upaya nyata dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat baik perijinan maupun non perijinan. Sebelum ada MPP, ada PTSA dan PTSP, namun keduanya memiliki pelayanan yang lebih sempit dari MPP.
“MPP merupakan bentuk layanan terpadu generasi ketiga yang memadukan pelayanan dari Pemerintah Pusat, Daerah, BUMN, BUMD maupun swasta. Tujuan kehadiran MPP adalah memberi kemudahan, kecepatan, keterjangkauan keamanan dan kenyamanan kepada masyarakat dalam mendapatkan pelayanan. Dengan hadirnya MPP diharapkan mampu membentuk ASN modern yang memiliki pola pikir baru, etos kerja tinggi, dan selalu memberikan pelayanan prima.” jelas Yuliyanto.
Kakankemenag setelah menandatangani nota kesepakatan menyampaikan Kemenag sudah melakukan aksi nyata sebagai bentuk kesungguhan dan Komitemen Kemenag dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat. “Kami sudah mempersiapkan segala sesuatunya, seperti mengadakan Bintek bagi petugas pelayanan MPP, menyiapkan perangkat kerja termasuk PC komputer, membuat SK dan jadwal petugas pelayanan, tidak pernah absen mengikuti rapat koordinasi yang diadakan Pemerintah Kota Salatiga. Semoga upaya Kemenag dalam memberikan pelayanan prima ini akan memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk memperoleh pelayanan yang cepat, mudah, terjangkau, aman dan nyaman.” pungkas Taufiq. (Humas/Fitri-Khusnul)