SALATIGA- Untuk kesekian kalinya, Kantor Kementerian Agama Kota Salatiga mendapat kunjungan dari auditor Inspektorat Jendral Kementerian Agama Republik Indonesia dalam rangka audit kinerja selama 14 hari mulai tanggal 30 Juli 2018 sampai dengan 11 Agustus 2018. Demikian hasil penjelasan dari ketua tim audit Irjen dalam kegiatan Briefing pra audit di aula Kankemenag Kantor Kementerian Agama Kota Salatiga (30/07/2018).
Hadir dalam kegiatan briefing tersebut antara lain anggota tim auditor Itjen yang terdiri dari Moh. Agus Salim, Eliyana Rahmah, Sri Rahayu, Akhmad Muhadjir, Jamiludin Ali, dan Taufik Aryaf. Sementtara itu dari jajaran kantor kementerian agama Kota Salatiga antara lain Kasubag TU (Hj. Retno Worowidati, S.H, MH.), Kasi Bimas Islam (Nurcholis), Kasi Penmad (Muhammad Miftah, S.Ag., MH.), Gara Syariah (Siti Handayani, M.H.), para kepala KUA Kecamatan sekota Salatiga dan para staf pengelola DIPA / PNBP NR, serta Kepala MTsN Salatiga beserta Kepala TU.
Dalam sambutan pengarahannya Ketua Tim Auditor, Eliyana Rahmah , menyampaikan harapan agar para pihak yang menjadi sasaran audit mempersiapkan bahan audit atau berkas SPJ atau LPJ beberapa kegiatan yang menjadi obyek audit.
Dari audit ini, sambung Eliyana, diharapkan hasil sejauh mana efektifitas dan efisiensi dari pelaksanaan anggaran yang ada, memberikan info tentang sejauh mana tingkat capaian target kinerja dari kegiatan yang dilaksanakan dan pemberian skor atau nilai kinerja bagi kantor yang menjadi obyek audit. (monic/editor : nurch)