Panitia Hari Besar Agama Islam (PHBI) Kota Salatiga, hari Rabu tanggal 3 Agustus 2016 kemarin, telah mengadakan rapat evaluasi pelaksanaan kegiatan amalan bulan Ramadhan di aula Kantor Kemenag Kota Salatiga. Rapat yang dipimpin oleh ketua Panitia Amalan Ramadhan (PAR) HM. Miftah. S.Ag. MH tersebut dibuka oleh H. Wuryadi M.PdI selaku penasehat PHBI dan dihadiri oleh 53 peserta yang terdiri dari pengurus dan Panitia amalan Ramadhan yang terdiri dari Kepala SKPD seperti Korem 073 MKT, Kodim 0714 Salatiga, Polres, Pengadilan Negeri, Kejaksaan, Bank Jateng serta instansi lain yang terkait dengan pelaksanaan kegiatan Hari Besar Agama Islam.
Evaluasi kegiatan amalan Ramadhan terlaksana dengan baik, meskipun ada Beberapa koreksi yang membangun, kaitannya dengan sound system pada saat sholat Idul fitri diharapkan lebih baik agar jamaah yang dibelakang tetap bisa mendengar khotbah dengan jelas. Sedangkan kegiatan amalan Ramadhan lain telah terlaksana dengan baik.
Panitia amalan Ramadhan juga menyampaikan laporan pertanggung jawaban sekaligus pembubaran panitia PAR tahun 2016 , yang kemudian dilanjutkan pembentukan panitia Idul Adha dan kegiatan bulan Muharam 1437 H/ 2016 M.
Dengan menghasilkan susunan kepengurusan yaitu ketua Kompol Ahmadi (Polres Salatiga), Sekretaris. H. Mustadzkiroh, S.Ag (Kankemenag) dan Bendahara. Indah Sri Suwartini, SE (Kankemenag). Kegiatan Rapat selesai pada pukul 11.30 wib dengan tertib dan lancar.
(Dwi Suryani Bimas Islam)