SALATIGA- Tahun anggaran 2016 segera berakhir dan segera pula akan dimulai tahun anggaran yang baru, 2017. Hampir semua kegiatan DIPA tahun 2016 telah diselesaikan oleh satker yang ada di lingkungan kantor kementerian Agama kota Salatiga. Hanya beberapa kegiatan operasional yang sifatnya rutinitas yang masih harus diselesaikan seperti gaji dan tunjangan kinerja pegawai.
Untuk mempersiapkan pelaksanaan kegiatan DIPA tahun 2017 agar dapat terlaksana dengan baik itulah maka Kepala kankemenag Kota Salatiga mencanangkan perlunya rapat koordinasi persiapan pelaksanaan kegiatan DIPA tahun 2017 di Aula Kantor. Pada kesempatan itu pula diserahkan secara simbolis Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran tahun 2017 kepada penanggungjawab kegiatan di satker/ seksi/ gara masing-masing.
Dalam rakor tersebut hadir antara lain Kepala kantor, Kasubag TU, para kepala Seksi dan Penyelenggara, bendahara masing-masing satker, para tenaga pengelola DIPA , hukmas dan perencana.
Pada sambuatannya, Kepala kankemenag Kota Salatiga, Wuryadi, berpesan agar masing masing seksi/ penyelenggara setelah serah terima DIPA ini segera menindaklanjuti berupa penyusunan skedul atau jadwal kegiatan tahun anggaran 2017 dengan mengacu pada DIPA yang telah diterima. Kecuali itu harus pula segera dikaji dan kroscek kembali apakah sudah benar item item yang tercantum dalam DIPA tersebut, bila belum benar segera ajukan revisi atau dikoordinasikan dengan perencana.
Wuryadi juga berpesan agar kegiatan-kegiatan jangan sampai terusat di akhir tahun, upayakan mulai di awal tahun anggaran sudah kita mulai kegiatan-kegiatannya, sehingga menjelang akhir tahun anggaran sudah agak ringan beban kerja kita.