Bulan Januari, menjadi salah satu bulan yang istimewa bagi ASN Kementerian Agama Bukan karena tahun baru dengan segala gegap gempitanya, namun karena setiap tanggal 3 Januari keluarga besar kemenag memperingati hari jadinya yang lazim disebut Hari Amal Bakti (HAB). Ada beberapa rangkaian kegiatan setiap peringatan HAB tiba, diantaranya upacara bendera, jalan santai, tahlil dzikir dan doa bersama
Pada tanggal 5 Januari 2017, segenap pegawai kemenag kota salatiga mengadakan acara Tahlil dan doa bersama. Acara diawali dengan sambutan Kepala Kantor kementerian Agama Kota Salatiga H. Wuryadi, M. PdI. Dalam sambutannya beliau menekankan pentingnya mengenag jasa para founding Father (Pendiri) Kemenag Kota Salatiga. Karena dengan cara mengenang jasa-jasa merekalah para pegawai diharapkan mampu meneladani serta meneruskan apa yang mereka cita-citakan.
Setelah acara Tahlil selesai, kegiatan tersebut di tutup dengan acara tabur bunga ke makam dan pusara para pendiri Kemenag Kota Salatiga. Kalau tahun tahun sebelumnya acara tahlil dan doa bersama diadakan setelah selesai upacara, namun untuk tahun ini di lokasi kan waktu khusus dengan harapan banyak peserta yang datang dan bisa mengikuti kegiatan tersebut. Meski ada peningkatan jumlah peserta, namun tetap kurang signifikan, sehingga kegiatan tersebut sebaiknya ditinjau ulang kembali untuk tahun tahun berikutnya. Hal senada juga disampaikan para kepala KUA yang notabene menjadi tim panitia dalam kegiatan tersebut.