SALATIGA- Penyuluh agama Islam tidak pernah dan tidak boleh membeda bedakan strata social maupun ekonomi dalam menjalankan tugas kepenyuluhannya. Kalangan orang kaya maupun kalangan orang miskin mereka layani dengan kualitas yang sama demi peningkatan wawasan dan kesadaran keberagamaan di kalangan masyarakat binaannya.
Sebagaimana yang dilakukan oleh penyuluh agama Islam fungsional kecamatan Tingkir, Kota Salatiga, Drs. Noor Rohman. Penyuluh tersebut dengan tekun membimbing dan mendampingi jamaahnya yang tergabung dalam Kelompok Pengajian Majelis Taklim Fatimah Zahra Nanggulan, Tingkir, Salatiga setiap kamis sore. Kegiatan pengajian rutin ini berisi bacaan dzikir tahlil, dan ceramah maidloh hasanah yang pada kali itu bertemakan Iman kepada Allah hidup memberi manfaat bagi sesame Muslim.(4/10/2018)
Kegiatan ini berlangsung secara rutin pada hari Kamis, pukul 16.00 sampai dengan 17.00 WIB dan dihadiri oleh segenap pengurus dan anggota. (noor rohman/nurch/monic)