Kota Salatiga (Humas) — Kepala Kantor Kemenag Kota Salatiga menyerahkan tujuh (7) sertipikat tanah wakaf kepada nadzir/pemegang hak tanah wakaf pada Selasa (14/05/2024 bertempat di RM Banyu Mili Salatiga
Tampak hadir Kepala Kemenag H. Wiharso, Kepala BPN Mulyanto, Kepala KUA se Kota Salatiga, Gara Zawa Sumarlan beserta staff, Ketua BWI Abdul Basith, Ketua Baznas Ari Hidayah, Ketua Forum Nadzir, Perwakilan PWPNU, Majelis Wakaf Perhartabendaharaan Muhammadiyah dan tamu lainnya.
Dalam sambutannya Kepala Kemenag Kota Salatiga, H. Wiharso mengatakan Kemenang mengadakan kegiatan Rakor percepatan sertipikat Tanah wakaf berkat kolaborasi dan kerjasama Kemenag dengan BPN Kota Salatiga. Wiharso berharap jalinan kerjasama terkait percepatan sertipikat tanah ini memberi kemudahan kepada masyarakat dalam mengurus tanah wakaf.
Sementara itu, Mulyanto, Kepala BPN Salatiga menyampaikan terima kasih kepada pihak-pihak terkait dalam sinergisitas pengurusan sertfifikat wakaf, sehingga program ini dapat bermanfaat untuk masyarakat dan dapat dijadikan percontohan bagi instansi lain. Mulyanto juga menyampaikan materi tentang wakaf dan diakhiri dengan sesi tanya jawab.
Dalam giat tersebut juga diserahkan sertipikat tanah wakaf yakni :
1. Perkumpulan Nahdlatul Ulama Kelurahan Kumpulrejo, dipergunakan untuk MI Kumpulrejo II dengan luas 795 m²
2. Perkumpulan Nahdlatul Ulama Kelurahan Kumpulrejo dipergunakan untuk MI Kumpulrejo II dengan luas 961 m²
3. Nadzir Joko Suliyanto cs Kelurahan Ledok dipergunakan untuk Mushola RT 03 Juranggunting dengan luas 196 m²
4. Yayasan Annida Kelurahan ledok dipergunakan untuk lainnya yang dapat merasakan manfaat seluas 322 m²
5. Perserikatan Muhammadiyah Kelurahan Ledok dipergunakan untuk rumah belajar baca tulis Al-Qur’an, Markas Tahfidz, dan Sarana Tempat Beribadah dengan luas 968 m²
6. Nadzir Moch Arief cs dipergunakan untuk masjid dan tempat Pendidikan Islam ala Ahli Sunnah Wal Jama’ah An Nahdliyah Kelurahan Randuacir seluas 26 m²
7. Nadzir Mu’alif Ghozali cs Kelurahan Dukuh dipergunakan untuk kemaslhatan umat seluas 307 m²