Salatiga — Sebagai salah satu upaya peningkatan kualitas pelayanan publik di lingkungan Kantor Kementerian Agama Provinsi Jawa tengah, maka Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah melalui Bagian Urais dan Binsyar menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) layanan KUA berbasis Information Technology (IT) sekaresidenan Semarang yang berlangsung di Hotel Grand wahid Salatiga, Rabu-Kamis (19-20 Mei 2021).
Tampak hadir dalam kegiatan tesebut Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) Prov Jateng, H. Mustain Ahmad, Kabid Urais dan Binsyar Kanwil Kemenag Prov Jateng, Muh Arifin dan diikuti para admin KUA dan P3N se Karesidenan Semarang.
Kegiatan ini dimaksudkan untuk memudahkan dalam pengelolaan administrasi nikah rujuk, penggunaan data berbasis data kependudukan, pelaporan dan penyampaian data yang tepat dan akurat dan juga yang tak kalah pentingnya dari kegiatan itu yaitu mengenai pelayanan KUA kepada masyarakat serta tentang pengelolaan Biaya Opearsional (BOP) KUA yang turut dibahas pada acara ini.
Dalam sambutan pengarahannya sekaligus membuka kegiatan Bimtek Kakanwil Kemenag Prov Jateng, H. Mustain Ahmad mengatakan kita sebagai ASN di Kementerian Agama harus terus menjaga institusi Kementerian Agama dengan melaksanakan tugas dan fungsinya sesuai aturan yang berlaku. Maka ASN Kemenag harus punya etos kerja untuk saling asah, asih dan asuh, kalau ada potensi salah, segera diperbaiki. Itu bagian dari majeng yang ngayomi.
“Majeng dengan arah yang akan dituju harus lebih baik dari kemarin,”tutur Mustain Ahmad.
Selanjutnya Mustain Ahmad menyampaikan peneguhan kembali revitalisasi KUA sesuai dengan program prioritas Menteri Agama Gus Yaqut yakni pertama moderasi beragama; kedua digitalisasi pelayanan publik; ketiga revitalisasi KUA; keempat KUA yang akan memulai hambatan dengan kekurangan SDM; kelima kemandirian pesantren dan keenam Islamic City University.
Diakhir sambutannya Mustain Ahmad berharap Semoga kegiatan ini dapat memberikan peningkatan pelayanan di KUA yang berbasis IT kepada masyarakat sehingga memudahkan kinerja KUA secara efektif dan efesien, pungkasnya.(Humas/Khusnul-Fitri-Nurcholis)