Tidak kurang dari 34 Gereja yang tergabung dalam kepengurusan BKGS (Badan Koordinasi Gereja Salatiga ) Kota Salatiga ikut meramaikan parade natal, Sabtu (17/12/2016). Pawai Natal yang mengambil rute jalan protokol Kota Salatiga tahun ini merupakan kegiatan yang keempat kalinya untuk menyambut perayaan natal 25 Desember 2016 dan Tahun Baru 1 Januari 2017.
Menurut ketua Penyelenggara Pawai Natal Kota Salatiga, Andreas, pawai tahun ini lebih semarak dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Setidaknya terlihat dari jumlah peserta yang hadir. Pawai Natal ini mengawali serangkaian kegiatan lainnya untuk menyambut natal. Selain pawai nanti juga akan diadakan natal bersama pada tanggal 25 Desember pukul 04.00 wib di Lapangan Pancasila Kota Salatiga dan kegiatan ini berlangsung secara rutin setiap tahunnya, lanjut Andreas.
Hadir mewakil Kementerian Agama Bp. Ayub Rulian , Penyelenggara bimas Kristen dan dari polres Salatiga dihadiri oleh Kapolres Salatiga AKBP Happy Perdana Yudianto S.I.K, M.H. Dalam pembukaannya Kapolres Salatiga, menyampaikan untuk para peserta pawai natal selalu menjaga ketertiban dalam perjalanan , mengikuti petunjuk panitia. Toleransi kebersamaan antar umat beragama , suku , ras perlu kita pertahankan bersama, ungkap Kapolres. Dalam kesempatan tersebut Kapolres secara simbolis memberikan tropi pemberangkatan pembukaan sebagai simbol parade budaya kebinekaan Kota Salatiga di mulai, kepada salah seorang perwakilan peserta pawai natal.