Kota Salatiga (Humas) — Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Salatiga melepas Kafilah MTQ Kota Salatiga yang akan mengikuti ajang MTQ Tingkat Provinsi Jateng pada Apel Luar Biasa, Kamis (25/04/2024) bertempat di Halaman Kantor Kemenag. Apel diikuti oleh Kasubbag TU, Kasi/Gara, Kepala KUA, penyuluh, pembina MTQ, kafilah MTQ yang terdiri dari 25 peserta dan 5 official. Ajang Musbaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXX tingkat Jawa Tengah 2024 akan berlagsung di Kabupaten Pati pada 25-28 April 2024.
Pengambil Apel Kepala Kankemenag Kota Salatiga berpesan agar kafilah dari Kota Salatiga selalu menjaga perilaku, akhlak dan bisa memberikan hal yang terbaik dalam setiap kegiatan. Selain itu juga menjaga marwah dan nama baik Kota Salatiga di kancah provinsi.
“Pesan saya, selalu jaga perilaku, akhlak dan bisa memberikan yang terbaik dalam setiap kegiatan” tuturnya.
Lebih lanjut Wiharso mengatakan kepada para kafilah untuk berikhtiar secara lahir dan batin. Secara lahir dengan menjaga kesehatan dengan tidak minum es atau minuman dingin ataupun makanan berminyak dan diajurkan untuk minum yang hangat. Iktiar secara batin untuk selalu berdoa kepada Allah mohon yang terbaik. Di akhir apel, Kakankemenag memberikan uang saku dan mengalungkan “co card” secara simbolis. (KK/YF)